Berita Flores
No Result
View All Result
  • POLITIK
  • HUKUM
  • GAGASAN
  • SOSIAL BUDAYA
  • EKBIS
  • PARIWISATA
  • DESA
  • ADVERTORIAL
Monday, 16 June 2025
  • POLITIK
  • HUKUM
  • GAGASAN
  • SOSIAL BUDAYA
  • EKBIS
  • PARIWISATA
  • DESA
  • ADVERTORIAL
No Result
View All Result
Berita Flores
No Result
View All Result
Home BERITA

TNI Kodim 1612 Manggarai Wujudkan Akses Air Bersih bagi Warga saat HUT RI

by Redaksi Berita Flores
17 August 2021
in BERITA, HEADLINE
0
Share on FacebookShare on Twitter

RUTENG, BERITA FLORES – Dalam rangka memperingati HUT RI ke-76, personel TNI Kodim 1612 Manggarai, NTT menggelar upacara bendera di lokasi titik pompa hydram dekat sumber mata air.

Kali ini pengibaran bendera merah putih cukup unik dan menarik karena digelar di titik pompa hydram di Dusun Beokina, Desa Golo Langkok, Kecamatan Rahong Utara, Kabupaten Manggarai, NTT pada Selasa, 17 Agustus 2021 dimulai pukul 08.00 waktu setempat.

Upacara bendera itu dipimpin oleh Sertu Nikson dan Serda Andhi Wibowo. Kedua personel tersebut merupakan anggota Babinsa Kodim 1612/Manggarai.

Hadir pada kegiatan upacara ini antara lain; Kades Golo Langkok, Ketua BPD (Badan Permusyawaratan Desa) Golo Langkok, Tokoh Adat, Tokoh Agama, dan Tokoh pemuda.

Baca Juga

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

Dandim 1612 Manggarai Letkol Inf Ivan Alfa melalui Sertu Nikson mengatakan, kegiatan upacara dilaksanakan penuh khidmat dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, penuh kesederhanaan dan penuh kesenangan, karena telah dibangun pompa hydram sehingga memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga setempat.

Pompa hidram adalah pompa air yang bekerja menggunakan hentakan hidrolik air. Pompa hidram dirancang oleh penemu asal Prancis, Josephem Montgolfierem pada abad ke-18. Prinsip kerja pompa ini adalah menggunakan energi kinetik dari air yang mengalir. Aliran air secara teratur melewati katup.

“Harapan dan doa di momen HUT RI ke-76 semoga masyarakat bisa menikmati air bersih yang telah lama diharapkan”, ujarnya.

Program ini kata dia, berhasil memwujudkan kebutuhan akses air bersih bagi warga setempat. Bahkan kesulitan warga selama ini dalam mengakses air bersih sudah terjawab dengan adanya program pompa hydram ini.

Sertu Nikson menjelaskan, Pompa Hydram merupakan program dari Kodam IX/UDY dalam hal ini PANGDAM IX/UDY Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, melalui KODIM 1612/Manggarai. Program ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan air minum bersih.

“Program ini pun diharapkan dapat membantu meringankan kesulitan masyarakat serta membantu perekonomian masyarakat. Hal ini juga merupakan bagian dari tugas TNI dalam mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya”, pungkas dia.

Ia menambahkan, pembangunan pompa hyidram dengan tagline “Gerakan Jaga Alam” ini merupakan program tahap III (ketiga) setelah sebelumnya sudah dilaksanakan di Kabupaten Manggarai Timur (Matim), NTT sebanyak 2 titik lokasi antara lain, di Kecamatan Borong dan Kecamatan Elar tepatnya di Pota. (RED).

Tags: KODIM 1612 MANGGARAI

Related Posts

BERITA

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

10 June 2025
Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai
BERITA

Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

25 May 2025
Natalius Pigai Ajak Masyarakat Manggarai Jaga Budaya Lima Lampek sebagai Wujud Penghormatan HAM
BERITA

Natalius Pigai Ajak Masyarakat Manggarai Jaga Budaya Lima Lampek sebagai Wujud Penghormatan HAM

22 May 2025
Menteri HAM Sentil Proyek Geotermal Poco Leok: ‘Tak Bisa Anggap Persetujuan Bupati Sebagai Persetujuan Warga’
BERITA

Menteri HAM Sentil Proyek Geotermal Poco Leok: ‘Tak Bisa Anggap Persetujuan Bupati Sebagai Persetujuan Warga’

22 May 2025
Pemenang Putri Manggarai, Cintya Tegok, Wakili NTT di Putri Indonesia 2026
BERITA

Pemenang Putri Manggarai, Cintya Tegok, Wakili NTT di Putri Indonesia 2026

20 May 2025
Glow Printing Dukung Sesi Sportwear Competition dalam Pemilihan Putri Manggarai 2025
BERITA

Glow Printing Dukung Sesi Sportwear Competition dalam Pemilihan Putri Manggarai 2025

18 May 2025

ARTIKEL TERKINI

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

10 June 2025
Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

25 May 2025

Sukacita Warga Golo Tutup Doa Rosario dengan Membuka Turnamen Voli

25 May 2025
Natalius Pigai Ajak Masyarakat Manggarai Jaga Budaya Lima Lampek sebagai Wujud Penghormatan HAM

Natalius Pigai Ajak Masyarakat Manggarai Jaga Budaya Lima Lampek sebagai Wujud Penghormatan HAM

22 May 2025

BANYAK DIBACA

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

Koperasi di Seluruh Indonesia Merasa Teraniaya oleh Regulasi Pemerintah

Nekat Bawa Istri Orang Cek In di Hotel Agung Ruteng, Bos Pasir Asal Benteng Jawa Akhirnya Merugi Puluhan Juta

Mengenal Ferdy Hasiman, Sosok Anak Muda yang Siap Pimpin Manggarai Timur

Anggota DPRD Manggarai Timur Desak Dinas PUPR Segera Proses Amdal Jalan ke Mengge

Copyright ©2017-2025 Beritaflores.com

  • Redaksi
  • Pedomaan Media Siber
Facebook Twitter Youtube
No Result
View All Result
  • POLITIK
  • HUKUM
  • GAGASAN
  • SOSIAL BUDAYA
  • EKBIS
  • PARIWISATA
  • DESA
  • ADVERTORIAL

© 2024 Berita Flores