RUTENG, BERITA FLORES — Mantan Bupati Kabupaten Manggarai periode 2015-2020 Deno Kamelus meninggal dunia di Rumah Sakit Siloam Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) pada Selasa malam, 6 April 2021.
Seorang dokter di RS Siloam yang meminta identitasnya dirahasiakan membenarkan kabar duka tersebut. Hingga kini, belum diketahui penyakit yang diderita sang mantan Bupati Manggarai itu. Kini, jenazah Alm masih berada di RS Siloam Labuan Bajo.
Sebelum tutup usia, ia menjalani perawatan secara intensif lebih dari sepekan di RS Siloam Labuan Bajo. Deno Kamelus kelahiran Rakas, Cibal, Kabupaten Manggarai, Flores, NTT, pada 2 Agustus 1959. Ia meninggal dunia pada usia 61 tahun.
Suami dari Anggota DPRD Provinsi NTT Yeni Veronika itu merintis karier sebagai Dosen Undana Kupang dan selanjutnya menjadi Wakil Bupati Manggarai dua periode 2005-2015 mendampingi Bupati Christian Rotok.
Deno juga menjabat sebagai Bupati Manggarai satu periode 2015-2020. Meski maju lagi pada Pilkada serentak 2020 lalu, namun dikalahkan oleh pasangan Hery-Heri. Dari pernikahannya dengan Yeni Veronika, mereka dikaruniai 4 orang anak tiga laki-laki dan satu perempuan. (RED).