Berita Flores
No Result
View All Result
  • POLITIK
  • HUKUM
  • GAGASAN
  • SOSIAL BUDAYA
  • EKBIS
  • PARIWISATA
  • DESA
  • ADVERTORIAL
Saturday, 21 June 2025
  • POLITIK
  • HUKUM
  • GAGASAN
  • SOSIAL BUDAYA
  • EKBIS
  • PARIWISATA
  • DESA
  • ADVERTORIAL
No Result
View All Result
Berita Flores
No Result
View All Result
Home BERITA

Mahasiswa Manggarai Timur Desak Pemprov Tolak Izin Pabrik Semen

by Redaksi Berita Flores
3 May 2020
in BERITA, HEADLINE, SOROTAN, SOSIAL BUDAYA
0
Share on FacebookShare on Twitter

KUPANG, BERITA FLORES- Himpunan Pelajar Mahasiswa Manggarai Timur (HIPMMATIM) Kupang, mendesak pemeriantah provinsi untuk tidak memberi izin rencana pendirian pabrik semen di Luwuk dan Lingko Lolok, Desa Satar Punda, Kecamatan Lamba Leda, Kabupaten Manggarai Timur.

Ketua Umum Hipmmatim Kupang, Jefri Nyoman menjelaskan hal tersebut melalui siaran pers pada Minggu, 3 Mei 2020.

Ia mengatakan, hal ini didasari gelombang penolokan yang sangat masif dilakukan oleh berbagai elemen baik masyarakat, paguyuban, warga diaspora, LSM, dan aktivis mahasiswa dan didasari dengan kajian yang kuat. Pertama, tanah itu merupakan warisan leluhur warga dan memiliki nilai-nilai budaya yang menjadi pegangan hidup masyarakat setempat.

“Yang kedua, dengan adanya pabrik semen membuat masyarkat kehilangan mata pencarian karena sebagain tanah itu merupakan lahan persawahan yang menjadi tumpuhan hidup masyarakat agar bisa bertahan hidup. Yang ketiga, pembangunan pabrik semen itu dapat merusak alam dan ekosistem yang ada di dalamnya,” ujarnya.

Baca Juga

Umat Stasi Wae Ruek Gotong Royong Galang Dana Pembangunan Kapela di Kampung Ojang

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

Baca: Dituding jadi Makelar Tanah, Ini Klarifikasi Bupati Manggarai Timur

Jefri menegaskan, Gubernur Viktor Bungtilu Laiskodat semestinya tidak usah memperdebatkan lagi persoalan tersebut dan sebaiknya langsung dibatalkan semua rencana pendirian pabrik itu. Bahkan segera berhentikan pembicarakan pendirian pabrik semen, karna dinilai tidak layak dan tidak tepat untuk didirikan pabrik semen di kampung Luwuk dan Lingko Lolok dengan alasan kedua wilayah tersebut merupakan lahan pertanian subur yang produktif.

“Dasar yuridisnya adalah Undang-undang Nomor 4 tahun 2009 tentang Minerba di mana, pemberi izinnya pemprov,” pungkas dia.

Baca: Paket Victory-Joss Berkomitmen Tolak Tambang di NTT

Ia menandaskan, Gubernur Viktor harus konsisten dengan janji politik terkait moratorium pertambangan. Jangan hanya omong besar, ternyata banyak ruang kosongnya. Dia meminta untuk fokus pada penanganan pandemi COVID-19 karena NTT sekarang sudah zona merah.

Hipmatim Kupang, juga sangat menyayangkan sikap pragmatisme Bupati Manggarai Timur Agas Andreas yang menyetujui kehadiran pabrik semen tersebut tanpa mempertimbangkan nilai budaya setempat. Hal ini menunjukkan bahwa bupati Agas mengkianati janji-janjinya untuk membangun Manggarai Timur yang “sejahtera, berdaya dan berbudaya (SEBER)”.

Baca: 16 Tahun jadi Buruh Tambang: Warga Lingko Lolok Mengaku Tetap Miskin

Keputusan bupati Agas untuk memberikan izin lokasi pabrik semen menunjukan watak yang tidak berbudaya, karena tanah yang akan menjadi lokasi pertambangan itu merupakan warisan para leluhur. Watak tidak berbudaya dari seorang bupati Agas juga bisa dilihat saat memberikan sebagian lahan di wilayah perbatasan ke Kabupaten Ngada.

“Hipmatim menduga ada konspirasi di balik semuanya ini demi mendaptkan keuntungan pribadi di balik hadirnya pertambangan ini. Hipmmatim meminta bupati Agas untuk membatalkan semua persetujuan pembangunan pertambangan pabrik semen,” tegas Jefri. (TIM).

Tags: TOLAK PABRIK SEMEN

Related Posts

Umat Stasi Wae Ruek Gotong Royong Galang Dana Pembangunan Kapela di Kampung Ojang
BERITA

Umat Stasi Wae Ruek Gotong Royong Galang Dana Pembangunan Kapela di Kampung Ojang

21 June 2025
BERITA

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

10 June 2025
Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai
BERITA

Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

25 May 2025
Natalius Pigai Ajak Masyarakat Manggarai Jaga Budaya Lima Lampek sebagai Wujud Penghormatan HAM
BERITA

Natalius Pigai Ajak Masyarakat Manggarai Jaga Budaya Lima Lampek sebagai Wujud Penghormatan HAM

22 May 2025
Menteri HAM Sentil Proyek Geotermal Poco Leok: ‘Tak Bisa Anggap Persetujuan Bupati Sebagai Persetujuan Warga’
BERITA

Menteri HAM Sentil Proyek Geotermal Poco Leok: ‘Tak Bisa Anggap Persetujuan Bupati Sebagai Persetujuan Warga’

22 May 2025
Pemenang Putri Manggarai, Cintya Tegok, Wakili NTT di Putri Indonesia 2026
BERITA

Pemenang Putri Manggarai, Cintya Tegok, Wakili NTT di Putri Indonesia 2026

20 May 2025

ARTIKEL TERKINI

Umat Stasi Wae Ruek Gotong Royong Galang Dana Pembangunan Kapela di Kampung Ojang

Umat Stasi Wae Ruek Gotong Royong Galang Dana Pembangunan Kapela di Kampung Ojang

21 June 2025

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

10 June 2025
Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

Fransiscus Go Salurkan Bantuan Benih untuk Petani Hortikultura di Manggarai

25 May 2025

Sukacita Warga Golo Tutup Doa Rosario dengan Membuka Turnamen Voli

25 May 2025

BANYAK DIBACA

Umat Stasi Wae Ruek Gotong Royong Galang Dana Pembangunan Kapela di Kampung Ojang

Nekat Bawa Istri Orang Cek In di Hotel Agung Ruteng, Bos Pasir Asal Benteng Jawa Akhirnya Merugi Puluhan Juta

Koperasi di Seluruh Indonesia Merasa Teraniaya oleh Regulasi Pemerintah

Tabrak Mobil Tronton di Wae Ces, Seorang Anggota TNI bersama Rekan Pemotornya Tewas di Tempat Kejadian

Anggota DPRD Manggarai Timur Desak Dinas PUPR Segera Proses Amdal Jalan ke Mengge

Mengenal Ferdy Hasiman, Sosok Anak Muda yang Siap Pimpin Manggarai Timur

Copyright ©2017-2025 Beritaflores.com

  • Redaksi
  • Pedomaan Media Siber
Facebook Twitter Youtube
No Result
View All Result
  • POLITIK
  • HUKUM
  • GAGASAN
  • SOSIAL BUDAYA
  • EKBIS
  • PARIWISATA
  • DESA
  • ADVERTORIAL

© 2024 Berita Flores